Muntazah Al Malik Abdullah Al Wathaniy
Sisa semalam, saat balik dari safar dan kami sempatkan singgah di salah satu taman terbesar di Buraydah, Muntazah Al Malik Abdullah Al Wathaniy. Terletak di Jalan Al Malik Fahd, Hayyu Ar Rabiyyah(Kawasan). Luasnya 1,6 Juta meter persegi. Taman ini gabungan antaea dataran dan pebukitan hijau. Dari bukitnya bisa kita menikmati terbenamnya matahari di penghujung sore serta kota Buraydah dengan gemerlap lampu di malam hari.
Kelebihan taman ini dari yang lainnya, ada atraksi (Syallaal) air mancur di malam hari antara Maghrib dan Isya. Dimana pengunjung bisa masuk dalam kawasan air mancur yang berdiameter 70 meter, dan berbasah-basahan di sana.
Dan syallal itulah yang menjadi tujuan kami semalam, karena kunjungan lalu ga ngizinin bocah maen air berhubung ga bawa persiapan mandi, maka semalam sengaja singgah buat penuhi janji ke mereka puas bermain air. Alhamdulillah, setiba maghrib lewat banyak(karena kami sedang safar dari luar kota) air mancurnya belum nyala, kirain udah abis atau sedang libur, ternyata ga lama duduk di taman barulah mulai, anak-anak langsung berhamburan masuk main dan selesai beberapa menit sebelum masuk Isya.
Taman-taman di sini memang ramainya mulai Maghrib, apalagi musim panas seperti sekarang ga mungkin siang keluar rumah. Sampai kapan orang di taman? sampai Subuh. Iya, demikianlah kebiasaan kami di sini.
Semoga bermanfaat. Masyaallah
@Buraydah, 28 Dzulqa’dah 1441